iklan horizontal

Resep Udang Bawang Cabai Crispy

Beruntung jika kalian membaca resep kali ini. Kalian bisa merasakan kenikmatan udang yang sesungguhnya. Silahkan coba resep udang bawang cabai crispy.

Udang memiliki Danging yang gurih dan manis. Selain itu teksturnya juga lembut, bagi pecinta seafood udang pasti jadi menu wajib.

Namun ada juga sebagian orang yang alergi dengan udang. Biasanya bisa gatal sesudah mengkonsumsi daging udang. Untuk itu resep kali ini saya tujukan kepada pecinta seafood khususnya udang.

Untuk memasak udang bawang cabai crispy, kita hanya membutuhkan sedikit bumbu tapi rasanya juara deh. Silahkan simak lebih jauh resep udang bawang cabai crispy berikut ini.
Udang bawang cabai crispy
Udang segar
Bahan :

  • 1/2 kg daging udang segar
  • 10 siung bawang putih ( cincang )
  • 6 siung bawang merah ( cincang )
  • 7 buah cabai rawit ( iris kecil )
  • 1 sendok teh garam
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 2 batang daun bawang ( iris kecil )
  • Minyak goreng secukupnya

Cara membuat :

  • Cuci bersih dan potong kaki serta ekor udang
  • Panaskan minyak goreng kemudian masak udang selama 2 menit ( setengah matang ) sisihkan
  • Tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum dan berwarna kecoklatan 
  • Masukkan udang, aduk rata
  • Tambahkan garam dan gula pasir aduk lagi hingga rata
  • Masukkan cabai dan daun bawang aduk lagi hingga rata, masak hingga matang
  • Sajikan udang bawang cabai crispy
  • Taburi dengan daun bawang agar tampilannya lebih menarik

Baca juga :

Cara Menggoreng Ikan Segar Agar Gurih Dan Renyah

Nah, pasti kalian tergiur dengan aroma serta rasa udang bawang cabai crispy kali ini. Silahkan dicoba resepnya pasti ketagihan deh.

Belum ada Komentar untuk "Resep Udang Bawang Cabai Crispy"

Wajib Klik

adsense

Iklan dalam

Klik YA